Dengan membaca berita (artikel), Anda akan kami bayar tiap menitnya.
Klik Disini untuk mendownload aplikasinya.

Xiaomi Mi A1 Mulai Dijual di Indonesia


Pada 20 September yang lalu, Xiaomi secara resmi menghadirkan ponsel Android One pertama buatan mereka yaitu Mi A1 di Indonesia. Bagi anda yang tertarik untuk membelinya, Mulai hari ini anda sudah bisa memesan ponsel tersebut. Saat ini anda sudah bisa memesan Xiaomi Mi A1 dengan harga Rp 3.099.000 pada situs belanja online Lazada. 

Bagi anda yang berdomisili di Jakarta, apabila anda memesan sebelum pukul 14:00 WIB, anda bisa menerima Mi A1 pada hari yang sama melalui pengiriman Go-Send. Serta bagi anda yang sebelumnya sudah melakukan pre-order Mi A1, mulai hari ini anda sudah bisa menjemput perangkatnya asalkan telah melakukan pelunasan pada toko Mi Store. Sebagai tambahan informasi, 

Xiaomi Mi A1 merupakan ponsel dengan OS Android One hasil kerja sama Xiaomi dengan Google. ponsel ini memiliki layar 5,5 inci Full HD dengan kamera ganda masing-masing beresolusi 12MP yang mampu menghasilkan foto dengan efek bokeh.


0 Response to "Xiaomi Mi A1 Mulai Dijual di Indonesia"

Post a Comment